Hindari Berkendara Terburu-buru, gak ada manfaatnya !

Ngebut

Ngebut - pic by google

All Hands,

Terkadang ketika kita berkendara, baik roda 2 atau empat, pastinya kita sering mengalami situasi buru-buru karena suatu hal. Bisa karena telat masuk sekolah, kerja, wawancara, dan sebagainya. Terkadang akibatnya, kita kurang konsentrasi dan waspada dijalaan karena pikiran melayang entah kemana, efeknya resiko kecelakaan bisa saja terjadi. Nah setelah di observasi dan ditelaah, berkendara buru-buru yang juga bisa dikatakan ngebut dengan berkendara santai namun efektif, lancar dan terarah tak ada beda secara signifikan.

Dengan kata lain percuma terburu-buru tapi membuat gaya berkendara tak terarah seperti ngerem dan ngegas secara mendadak yang bisa membuat komponen tertentu menjadi berkurang umurnya dibanding berkendara santai tapi efektif, ngerem dan ngegasnya berirama. Selain itu dengan terburu-buru tak membuat waktu menjadi lambat, dapat dipastikan tak ada beda waktu yang signifikan. Misal ke kantor dengan jarak 5 km, dengan berkendara santai ternyata didapat waktu cukup 10 menit, dengan asumsi situasi lalin normal. kemudian dengan terburuburu, ternyata cuma didapat waktu temput 8 menit, beda 2 menit gak kerasa. Para pembalap motoGp pun tak sembarang ‘ngebut’ dan adu cepat, tak ada kesan terburu-buru, semuanya diperhitungkan dengan cermat, setiap trek di lalui dengan cepat dan muluz.

Santai - pic from google

Santai - pic from google

Berikut beberapa perbedaan yang di rasa bila kita berkendara Terburu-buru dan Santai :

BURU-BURU

  1. Tak bisa menikmati sensasi dalam berkendara
  2. Suka ngerem dan ngegas mendadak, yang berakibat buruk pada kendaraan.
  3. Sering Melewatkan pemandangan2 menarik dijalan.
  4. Kurang Konsentrasi, Resiko celaka semakin naik
  5. Mudah kaget pada hal-hal yang tak terduga, misal ada orang nyebrang tiba2.
  6. Membuat badan cepat lelah, karena pikiran tidak tenang.

SANTAI

  1. Benar-benar merasakan nikmatinya berkendara, jalan demi jalannya dilahap dengan mulus.
  2. Mudah menangkap kejadian keren di sekitar, misal Alay gak pake baju naik Multistrada.
  3. Menikmati pemandangan jalan, misal cewe sexy pake lingerie naik vespa.
  4. Konsentrasi dan kewaspadaan terjaga, klo ad lubang jalan bisa dihandari dengan baik.
  5. Bila bertemu dengan teman di jalan, bisa segera menyapanya.
  6. dan lain2..

So, jika terburu buru karena telat masuk kerja diusahakan lah datang lebih dini, disamping bisa menikmati udara pagi yang segar, perjalanan jadi lebih enjoy. Dengan datang lebih cepat, aktivitas kita jadi lebih terencana , meminimalisir kesalahan yang timbul. Lebih baik menunggu 1 jam dari pada terlambar  1 menit, Waktu tak bisa diciptakan dan diubah, hanya bisa dimanfaatkan. Jadi buat apa buru-buru, nikmati waktu yang berjalan dengan maksimal dan fokus. Dengan kita menghargai waktu dan memanfaatkannya dengan baik, Kehidupan yang lebih baik bisa diraih.

Hidup itu sangat singkat, so nikmatilah dengan baik..

 

 

11 pemikiran pada “Hindari Berkendara Terburu-buru, gak ada manfaatnya !

  1. kalau soal ketemu teman di jalan, mending disapa kalau lagi ga naek motor, soalnya kan ya kurang sopan thow kak disapa dengan tereak2 di motor, pendapat saya sih 😀

    Balas
    • klo yg ini harus ane akui kondisional statusnya.. 🙂 klo lewatin tempat ‘angker’ y harus segera cabut dg mengucap basmallah..

      Balas

Tinggalkan Balasan ke kasamago Batalkan balasan